Pages

Labels

Sabtu, 05 Oktober 2013

Wisata Kuliner: Daebak Fan Cafe & Restaurant


Siang itu kami memutuskan untuk makan siang di sebuah Korean Restaurant di daerah Depok sepanjang jalan Margonda yaitu Daebak Fan Cafe. Daebak Fan Cafe merupakan resto ala Korea, terletak di Jalan Margonda Raya 239, Depok, Jawa Barat 16421. Dimulai dari pelayanannya yang menggunakan beberapa ungkapan bahasa korea seperti selamat datang: Eoseo Oseo (어서 오세요), terimakasih : Gamsahamnida (감사합니다) ,hanya itu yang saya ingat. Tata ruangannya unik, dapur berada dilantai dasar dan untuk makan para pengunjung terletak di lantai 2. Karyawan dan karyawati Daebak Cafe pun berpakaian tradisional korea yang disebut hanbok. Sesi melihat lantai dasar sudah, lalu berlanjut segera naik ke lantai 2. Dindingnya dipenuhi oleh  paper note dari para pengunjung yang disertai poster-poster boyband dan girlband Korea, seperti Suju, Bigbang, CN Blue, TVSQ, SNSD, Kara, 2NE1 dll. 

Suasana di lantai 2
Pengunjung benar-benar disuguhi suasana layaknya di Korea. Tak lupa di putarkan lagu dari boyband dan girlband ternama, pengunjung pun dapat meminta lagu apa saja yang ingin diputarkan. Sangat nyaman  makan siang di Daebak Cafe ini.

Selesai mengamati akhirnya kami segera memesan makanan dan minuman. Buku menunya pun juga tak kalah unik dipenuhi gambar boyband dan girlband korea terutama di bagian menu minumannya. Berikut menunya :


Menu Makanan


Menu Minuman
Dan makanan dan minuman yang kami pesan diantaranya kimbab, kimchi jeon. ramyeon, kimchi bokkeumbab, yukgaejang, dan berbagai minuman fandom punch.


Menu yang dipesan

Karena ini merupakan kunjungan pertama saya ke Daebak Cafe, maka pendapat saya yaitu suasananya nyaman, pelayanannya ramah, harga hidangannya normal, letaknya strategis, dan hidangannya masih terasa asing di lidah, kimchi bokkeumbab yaitu semacam nasi goreng dengan kimchi dan telor yang saya pesan terasa asam, sedangkan minumannya begitu menyegarkan dengan campuran sodanya.

Sedangkan menurut beberapa pengunjung lain, seperti Ana Miftaqul Jannah, Mega Pramitasari, dan Putri Aidha Mulyani yang kebetulan merupakan teman-teman saya, menurut mereka hidangannya unik, tempatnya nyaman buat berkumpul bersama teman dan dipenuhi poster-poster band/girl band idola, mereka berkomentar ingin datang lagi ke Daebak Fan Cafe ini.



0 komentar:

Posting Komentar